Sabtu, 01 November 2008

Memulai Berbisnis Part 1


Berbisnis adalah pilihan saya, karena dengan berbisnis saya bisa tetap berada dirumah dekat dengan keluarga dan bisa bermain dengan buah hati saya serta tentunya mendapatkan penghasilan:-)

Sejak masih kuliah saya sudah mulai ikut bergabung dengan salah satu MLM Kosmetik, dari MLM ini saya belajar banyak hal tentang motivasi, kepemimpinan dan kerjasama tim. setelah menikah karena pindah kota dan sepertinya saya kurang begitu cocok dengan bisnis MLM ini akhirnya dengan berat hati saya memutuskan untuk berhenti dan memilih berjualan kerudung.

saat menikah saya diikutkan Liqo oleh suami yang didominasi oleh wanita - wanita berjilbab panjang, sehingga yang pertama kali saya jual adalah jilbab - jilbab panjang. Modal awal saya hanya Rp 500.000, uang itu saya belikan jilbab, kemudian jilbab itu saya tawarkan pada teman - teman liqo saya. ini saya lakukan sekitar bulan Juni 2008. setelah dapat uang saya putar lagi, saya belikan kerudung dan saya jual lagi keteman-teman Liqo saya.

Melihat ini ibu dan kakak saya ikut menitipkan kerudung untuk saya jual. alhamdulillah jualan saya sedikiti demi sedikit bertambah. bulan Juli 2008 teman kuliah suami saya tertarik untuk menjadi investor. karena letak rumah kami strategis dan dipinggir jalan raya, meraka tertarik menjadi investor dengan memjadikan garasi rumah kami sebagai toko.

Garasi rumah kami luas, akan tetapi karena modalnya belum begitu banyak, akhirnya yang dijadikan toko hanya 1/3 nya saja dengan luas 3x4 m, saat itu kami hanya menjual kerudung yang kami ambil dari produsen di jepara dan lasem.

Tanggal 8 September saat puasa adalah pertama kali toko kami dibuka, karena masih memulai saya memutuskan untuk menjaganya sendiri, pelanggan pertama yang beli adalah tetangga samping rumah saya, dan belinya banyak:-) senang sekali rasanya.selama 1 bulan itu alhamdulillah dapat keuntungan Rp. 700.000.yang buat saya waktu itu adalah nominal yang lumayan besar:-) maklum baru lulus kuliah.

Setelah lebaran saya memutuskan untuk mencari pegawai untuk menjaga toko saya, karena tidak mungkin kalau saya harus menjaganya sendirian terus menerus. selain karena bulan Desember nanti akan lahir putri pertama kami juga karena saya ingin kedepannya toko saya dapat berjalan dengan baik tanpa harus tiap hari saya datang ketoko:-)

di tahun 2008 itu juga saya memutuskan untuk menjual motor pemberian orang tua saya untuk menambah modal toko. ada yang berkomentar " kapan balik modalnya, sayang motornya" batin saya, suatu saat nanti insya Allah saya pasti bisa membeli sepeda motor lagi bahkan yang lebih bagus..amin^_^, karena yang saya pikirkan saat itu adalah membangun sumber - sumber datangnya uang..kalau motor kan cuma menghabiskan uang..BETUL?:-) bersambung ya....

Toko Impian saya di tahun 2013..mohon doa dari semuanya:-)

sumber gambar : saqina

Tidak ada komentar:

Posting Komentar